PERHITUNGAN INDEKS HEMOLISIS PADA PEMERIKSAAN KOLESTEROL TOTAL METODE CHOLESTEROL OKSIDASE PARA AMINO PHENAZON

Penulis

  • Wiwin Wiryanti Teknologi Laboratorium Medis, Poltekkes Kemenkes Bandung, Jawa Barat, Indonesia
  • Deska Teknologi Laboratorium Medis, Poltekkes Kemenkes Bandung, Jawa Barat, Indonesia

Kata Kunci:

indeks hemolisis, hemolisat, kolesterol total, TE, TEa

Abstrak

Indeks hemolisis (HI) adalah perkiraan (semi) kuantitatif dari hemoglobin bebas dan memberikan penanda atau peringatan terhadap gangguan hemolisis. Pengelolaan sampel hemolisis sebaiknya dilakukan oleh masing-masing laboratorium untuk mengetahui indeks hemolisis pada setiap analit di setiap parameter kimia klinik karena nilainya bergantung pada metode dan instrument. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui indeks hemolisis pada pemeriksaan kolesterol total metode Cholesterol Oksidase Para Amino Phenazon (CHOD-PAP). Jenis penelitian yang digunakan adalah quasi eksperimen dengan 25 unit penelitian dengan kriteria kadar kolesterol <200 mg/dL, tidak hemolisis, tidak lipemik, dan tidak ikterik. Setiap unit penelitian ditambahkan hemolisat dengan kadar hemoglobin 300 mg/dL, 400 mg/dL, 500 mg/dL dan 600 mg/dL. Berdasarkan uji GLM repeted measured didapatkan nilai sig > 0,05 yang artinya tidak ada perbedaan yang signifikan kadar kolesterol total dengan kadar hemoglobin yang bervariasi. Berdasarkan uji beda dengan %TE kolesterol total yang didapatkan dibandingkan dengan %TEa yang telah ditetapkan CLSI yaitu 10%, menunjukan kadar kolesterol total dipengaruhi jika kadar hemoglobin ?400 mg/dL. Saran dari penelitian ini perlu dilakukan perhitungan indeks hemolisis kolesterol total metode CHOD-PAP pada sampel patologis dan parameter kimia klinik lainnya.

Diterbitkan

2022-11-09